Penandatanganan MoU Pengembangan Pilot Project Teknologi Biogas

jasatirta2.co.id – Selasa, 07 Februari 2017 bertempat di Kantor Perwakilan Jakarta Perum Jasa Tirta II  telah dilaksanakan penandatanganan MoU antara Perum Jasa Tirta II dengan Yayasan Rumah Energi tentang Pengembangan Pilot Project Teknologi Biogas Untuk Mengurangi Pencemaran Kotoran Hewan Sungai Cisangkuy.

Yayasan Rumah Energi merupakan yayasan yang focus terhadap permasalahan penggurangan energy fosil yang tidak berkelanjutan perubahan iklim dan pemberdayaan masyarakat.

Penandatanganan Nota Kesepahaman untuk membangun komitmen dan sinergi atas rencana kerjasama dalam pemberdayaan masyarakat untuk pengelolaan limbah untuk mengurangi pencemaran kotoran hewan menjadi bernilai seperti pupuk, energy baru terbarukan (biogas) dan bentuk lainnya yang bermanfaat.

Penandatanganan dilaksanakan oleh Direktur Utama PJT II Djoko Saputro dan Lina Moeis, Direktur Eksekutif Yayasan Rumah Energi disaksikan Direktur II, Harry M. Sungguh.(humas_cnn)

(Sumber: http://jasatirta2.co.id/news/penandatanganan-mou-pengembangan-pilot-project-teknologi-biogas)

3 Maret 2017