Bojongmangu Jadi Sentra Produk Biogas

Dakta.com – Kecamatan BojongMangu Kabupaten Bekasi menjadi sentra percontohan bagi produk biogas rumahan yang berasal dari kotoran ternak.

Didaerah pedesaan umumnya masih terbatas dalam penggunaan gas, kebanyakan dari mereka menggunakan kayu bakar, apalagi energi alam kian hari kian berkurang sehingga dibutuhkan energi pengganti dari tenaga terbarukan.

Mitra Sehati bekerja sama dengan Rumah Energi Indonesia membuat rumah prototype yang bisa mengolah kotoran ternak khususnya sapi menjadi biogas yang bisa dimanfaatkan untuk tenaga listrik dan gas di desa Bojong Mangu Kecamatan Bojong Mangu Kabupaten Bekasi.

Wakil Bupati Bekasi, Rohim Mintareja seusai peresmian Rumah Biogas tersebut mengatakan, kecamatan bojong mangu memang berpotensi menjadi sentra biogas karena banyak ternak dan kotorannya yang bisa dimanfaatkan.

Reaktor semacam ini juga akan dibuat dibeberapa tempat dan akan diaggarkan di APBD, karena sangat bermanfaat untuk penanggulangan kemiskinan, apalagi sehubungan dengan rencana kenaikan harga Bahan Bakar Minyak bersubsidi maka akan meringankan beban masyarakat.

Rohim menambahkan, Selain di Bojong Mangu, beberapa kecamatan diantaranya Cibarusah, dan Cikarang Pusat juga berpontensi menjadi sentra biogas, karena kontur alam maupun hewan ternaknya sangat berpeluang untuk dikembangkan.***

(Sumber: Dakta.com)

24 Juni 2013